damai9 – Ditengah anjloknya harga beberapa jenis burung di pasaran akhir-akhir ini seperti harga Kenari dan Love Bird dan harga jenis burung lainnya, ada yang justru sedang menjadi primadona bagi para pecinta burung yaitu burung Pleci/Kaca Mata sehingga harganya menjadi melesat naik dengan sangat cepat.
Sebagaimana pada artikel-artikel sebelumnya yang membahas tentang pleci, seperti:
- Pleci Ditawar Seharga Rp 42 Juta,
- Pleci Pembawa Keberuntungan,
- Jenis-Jenis Pleci yang Sering Dilombakan, dan artikel pleci lainnya.
Pengalaman seorang kawan yang memiliki beberapa Pleci di rumahnya dan salah satu diantara Pleci rawatannya pada saat membeli seharga Rp 130 rb + kandang, kondisi rajin namun belum bukpar (buka paruh) dengan merawat sekitar 3 - 4 bulanan, dia berhasil menjualnya dengan harga Rp 450 ribu + kandang + kerodong. Sudah jelas keuntungannya dari hanya menjual 1 ekor pleci.
Memang saat ini Pleci sedang Booming, pemainnyapun berasal dari segala penjuru bukan hanya sekedar dari kalangan bawah namun seluruh kalangan, dan itulah yang mengakibatkan peminat pleci semakin banyak dan semakin ramai karena siapapun bisa memilikinya dan memainkannya, berbeda dengan burung-burung jenis lainnya yang harga bahanannya saja sudah 1 jutaan keatas, namun perlu digarisbawahi tenarnya Pleci saat ini tidak tertutup kemungkinan suatu saat bisa juga redup sebagaiamana tenarnya burung-burung yang dulu sempat jaya pada masanya seperti Love Bird dan Kenari dan akan digantikan dengan burung lainnya.
Apa sih sebenarnya penyebab cepat naik dan turunnya beberapa jenis burung ini ?
Beberapa kalangan berpendapat, penyebab utamanya adalah EO (Event Organizer) yang sering mengadakan lomba burung baik sekedar latber, latpres, dan juga lomba-lomba burung lainnya. Burung jenis apa yang saat itu sedang mulai ramai dibicarakan orang, makan EO pun akan segara mengejar dan menggelar perlombaan, maka semakin ramailah penggemar jenis burung tersebut.
BTW, manfaatkanlah semaksimal mungkin dengan cara miliki, rawat dan jadikan burung apa yang sedang menjadi trend dengan sungguh-sungguh tentunya dengan cara yang benar dan tepat, maka Insya Allah banyak peluang luas untuk mendapatkan keuntungan yang akan kita dapatkan.
Demikian dan semoga bermanfaat
Salam damai9
Tidak ada komentar:
Posting Komentar